Pecinta Bonsai Bawak Pulang Hadiah Mobil dan Motor

Pecinta Bonsai Bawak Pulang Hadiah Mobil dan Motor


LAHAT, SS - Pembukaan pameran tingkat nasional (PAMNAS) dan kontes Bonsai nusantara yang diikuti peserta dari 17 provinsi secara resmi dibuka Bupati Lahat yang diwakili Wabup Lahat H. Haryanto, SE, MM, Sabtu (11/06/22) di halaman Gelora Serame, Lahat. 

Hadir ikut menyemarakan acara itu, Ketua DPRD Fitrizal Homizi.ST, Sekda Lahat Chandra.SH,MM, Dansecaba Dodik Letkol Dhani, Kapolres Lahat yang diwakili, Sekretaris PPBI Pusat Andreas, Ketua Pengadilan Agama, Assisten,dan jajaran OPD, Ketua PPBI Lahat Ganda Taruna.S.Sos beserta Anggota dan seluruh peserta kontes Bonsai nusantara. 

Ketua PPBI Cabang Lahat Ganda Taruna.S.Sos dalam laporannya menyampaikan, seluruh peserta yang telah mengikuti kegiatan kontes Bonsai nusantara yang pertama kali diadakan di Kabupaten lahat  berasal dari 17 Provinsi. 

"Kurang lebih dari 53 Cabang PPBI se-Indonesia dengan jumblah Bonsai yang di konteskan berjumblah 900 bonsai." ujar Ketua PPBI Lahat ini. 

Dia berharap, even kontes Bonsai ini akan terus dilaksanakan mengingat animo jumlah peserta dan masyarakat pecinta Bonsai cukup banyak. 

Sementara itu Wabup Lahat memberikan apresiasinya dalam kegiatan tersebut. Dia juga berharap kedepannya even - even seperti ini masih tetap ada untuk mengakomodir pecinta Bonsai khususnya di Kabupaten Lahat. 

" Kontes Bonsai ini merupakan yang pertama kalinya di Kabupaten Lahat, tentunya Pemerintah Kabupaten Lahat sangat mengapresiasi kegiatan ini. Dan kegiatan ini menjadi penutup seluruh rangkaian kegiatan HUT Kab.Lahat Ke-153, " terang H. Haryanto. 

Sedangkan pembukaan Kontes Bonsai Nusantara ini di awali dengan pemukulan Gong dilanjutkan dengan penutupan pengundian pemenang Kontes Bonsai Nusantara,  dan berhak membawa pulang 1 unit mobil untuk pemenang ke - 1 dan sepeda motor bagi pemenang ke 2 serta hadiah - hadiah menarik lainnya (Riz) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

Smartwatchs